Sabtu, 07 Oktober 2017

Data Pemasaran SLAM Magazine


Nama  : Bangga Alansyah
NIM     : 01716146276
Prodi    : Manajemen Informasi dan Komunikasi / A
Dosen   : Yolanda Presiana Desi, S.IP, MA
Matkul  : Manajemen Media




Hai semuanya, kali ini saya akan sedikit mengulas tentang majalah bola basket ternama, yaitu SLAM Magazine.


     SLAM Magazine adalah Majalah yang membahas tentang pemain bola basket khususnya para pemain NBA, dan  produk terkait bola basket, pakaian street-wear dan musik hip hop. Majalah ini pertama kali dipublikasikan oleh Dennis Page pada tahun 1994.

Berikut ini adalah contoh Cover dari SLAM Magazine.





Data SLAM Magazine

  • Kategori   = Olahraga
  • Bahasa    = Bahasa Inggris
  • Terbit       = Setiap Bulan ( kecuali bulan Januari dan Oktober ) ( 10 majalah pertahun )
  • Harga      = 
  1. Print out  = $1.33
  2. Digital  = $0.99
  • Edisi Global  =
  1. SLAM China
  2. SLAM Magazine Philippines
  • Founder  = Dennis Page
  • Perusahaan  = Source Interlink Media
  • Lokasi    = New York, Amerika Serikat
  • Data Pembaca  = 
  1. Laki-laki      = 86.7% 
  2. Perempuan = 13.3% 
  • Usia = 26 tahun
  • Pendapatan Pertahun : $73,551 


Metode Dalam Menghadapi Persaingan pasar di Era Digital




Dalam menghadapi persaingan pasar di Era Digital saat ini SLAM Magazine menggunakan beberapa metode, seperti mereka memasukan fitur “SLAM-A-DA-MONTH” sebuah artikel pendek yang menggambarkan Slam Dunk yang dilakukan oleh pemain NBA.


Lalu ada “NOYZ”, fitur yang memberikan serangkaian lelucon satu baris yang mengomentari acara basket baru-baru ini


“LAST SHOT”, sebuah kolom halaman belakang yang mendokumentasikan tembakan pemenang pertandingan saat pertandingan berlangsung.


“Whats My Name?” Penggemar SLAM memberikan julukan untuk pemain NBA dan jika mereka menang, mereka mendapat hadiah dari kubah slam.


Menurut saya metode metode diatas memberikan suatu warna tersendiri dan pengalaman yang unik untuk para pembaca, mereka dapat memberikan “Julukan” kepada pemain favorit mereka, mereka dapat melihat bagaimana para pemain NBA melakukan DUNK, dan melihat tembakan dramatis yang menentukan kemenangan suatu tim basket NBA, sehingga mampu menarik minat pembaca.


Namun sisi lemahnya adalah jarangnya atlet basket wanita yang dijadikan sampul dalam SLAM Magazine, tercatat hanya seorang Chamique Holdsclaw pada bulan Oktober 1998 yang pernah menjadi sampul SLAM Magazine. Menurut saya, atlet basket wanita diberi kesempatan untuk mengisi sampul SLAM Magazine agar kaum hawa banyak yang tertarik untuk membaca majalah tersebut.


Demikian data pemasaran SLAM Magazine dan essay tentang strategi pemasaranya, jika ada kritik dan saran silahkan tulis dalam kolom komentar dibawah, terimakasih.




Sumber : https://en.wikipedia.org/wiki/Slam_%28magazine%29

Gambar : [http://www.slamonline.com/wp-content/uploads/2015/05/slam-logo-orange.png],
[http://www.slamonline.com/the-magazine/toc/stephen-curry-kevin-durant-warriors-slam-cover/#EftCep8rChxV5Ihb.97]

Ingin tahu lebih jelas tentang SLAM Magazine ? Kunjungi : http://www.slamonline.com/the-magazine/





Share this

0 Comment to "Data Pemasaran SLAM Magazine"

Posting Komentar